Mengapa Fitur Projects Penting untuk Profil Anda?
[[ 1615946400 * 1000 | amDateFormat: 'll']] | 2,043 kunjunganSalah satu fitur yang ditawarkan di halaman profil vendor adalah Projects. Fitur Projects memungkinkan calon pengantin bisa melihat karya-karya terbaik vendor pernikahan dari proyek sebelumnya. Dengan melihat kualitas jasa dan produk pernikahan secara visual, calon pengantin jadi lebih mudah mempertimbangkan vendor mana yang mereka sukai dan cocok dengan kebutuhan mereka.
Menambahkan Projects atau memperbarui foto dan detail di dalamnya bisa memberikan keuntungan bagi Anda. Agar koleksi Projects Anda terlihat menarik, berikut hal-hal yang harus diperhatikan:
Foto oleh Imagenic.
1. Unggah foto berkualitas profesional, yaitu beresolusi tinggi (minimal 680px), dan untuk video, usahakan dengan rasio 16:9.
2. Unggah minimal 5 foto dan maksimal 50 foto, atau minimal 2 video.
3. Foto memiliki tingkat pencahayaan yang baik, tidak terlalu terang maupun tidak terlalu gelap, agar detail visual dapat terlihat jelas.
4. Foto tidak ada bingkai maupun teks di dalamnya. Watermark kecil dan tipis diperbolehkan, namun hindari penambahan teks, seperti informasi kontak Anda karena hal ini akan menyulitkan kami untuk memantau performa bisnis Anda.
5. Kolase foto diperbolehkan asalkan foto masih bisa terlihat jelas dan tidak terlalu kecil. Ukuran foto yang terlalu kecil atau disusun terlalu banyak bisa menurunkan daya tarik profil Anda.
6. Pastikan Anda mengunggah foto yang kepemilikannya menjadi tanggung jawab Anda. Jika proyek yang Anda unggah juga menampilkan produk/jasa dari vendor lain, pastikan Anda mencantumkan referensinya.
7. Jika Anda bergerak di bidang videografi, pembawa acara atau MC, band atau penyanyi pernikahan, kami sarankan untuk mengunggah lebih banyak video ke Projects Anda.
8. Foto tidak mengandung SARA dan pornografi.
9. Memiliki konten yang relevan. Pastikan foto yang Anda unggah ke Projects berhubungan dengan industri pernikahan dan relevan dengan kategori servis yang Anda tawarkan.
Jangan lupa untuk selalu memperbarui konten Projects Anda dengan proyek-proyek terbaru agak bisnis Anda semakin menarik di mata calon pengantin.
[[comment.account.data.accountable.data.businessName]] [[comment.account.data.accountable.data.fullName]]
[[ comment.content | extractEmoji ]]